Connect with us

Hi, what are you looking for?

Olahraga

Ditanya Soal Pakai Hijab di Liga Voli Korea, Ini Jawaban Menyentuh Megawati

Pemain voli Red Sparks asal Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi mengaku tidak merasa terganggu saat bermain dengan mengenakan hijab di Liga Voli Korea.

Hal tersebut diungkapkan Megawati ketika ditanya pemain Red Sparks Park Hye Min dalam sesi kelas budaya Indonesia yang ditayangkan di Youtube pada Jumat (17/11).

Dalam sesi kelas budaya Indonesia itu, pemain Timnas Voli Indonesia ini menjelaskan tentang agama-agama yang diyakini di Indonesia.

“Kali ini aku akan menjelaskan tentang agama yang ada di Indonesia. Indonesia ada berbagai macam agama yaitu Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Budha, dan Konghucu,” kata Megawati.

Ketika menerangkan soal agama di Indonesia, rekannya di Red Sparks yakni Park Hye Min sempat bertanya kepada Megawati soal apakah dirinya bermasalah ketika memakai hijab saat bertanding voli di Korea.

“Enggak, dari pertama aku di dalam GOR tidak merasa terganggu. Aku pakai hijab dari 2017. Untuk saat ini aku mantap dengan hijab,” ucap Megawati.

Hijab yang dikenakan Megawati saat bermain bersama Red Sparks di Liga Voli Putri Korea Selatan sempat jadi sorotan.

Pasalnya, Megawati merupakan atlet pertama yang mengenakan hijab di Liga Voli Korea. Bukan hanya itu, Megawati juga membuat kejutan dengan menjadi pemain asing Asia pertama yang merebut MVP di Liga Voli Putri Korea Selatan.

Hendi Firdaus
Written By

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Info lainnya

Hiburan

Grup band rock legendaris, God Bless, dijadwalkan bakal menggelar konser di Istora Senayan, Jakarta Pusat pada 10 November 2023. Konser spesial ini mengusung tema...

Hiburan

Pedangdut Happy Asmara baru-baru ini mengucapkan terima kasih ke Thariq Halilintar. Hal ini diketahui dari unggahan Instagramnya. Rupanya, ia sempat tak bisa mengakses akun...

Olahraga

Pemain Serie-B dari klub Venezia, Jay Idzes, menyatakan antusiasmenya yang besar untuk segera melakukan debut bersama timnas Indonesia. Setelah resmi mendapatkan paspor Indonesia pada...

Olahraga

Pemerhati sepak bola Mohammad Kusnaeni mengatakan Timnas Indonesia U-24 tembus perempat final menjadi target realistis di ajang Asian Games 2022 (2023. Kusnaeni berpendapat, bicara...